Soal ISIS, AS Mengelabui Opini Publik Dunia


Seorang anggota Dewan Kepemimpinan Ahli Iran, Ayatullah Muhyiddin Haeri Shirazi mengatakan, perilaku standar ganda Amerika Serikat terhadap kelompok teroris ISIS telah mencoreng citra negara itu.
Laman Farsnews melaporakan, Ayatullah Haeri Shirazi menyampaikan hal itu pada hari Selasa (2/6/2015) di Khorasan Selatan, timur laut Iran.

Berbicara tentang transformasi di wilayah Timur Tengah, Ayatullah Haeri Shirazi menuturkan, AS dalam beberapa tahun terakhir menyerang Afghanistan dan Irak dengan alasan memerangi terorisme, namun setelah menelan kekalahan negara itu hanya memikirkan cara keluar dari krisis.

Menurutnya, Washington kini mendukung kelompok teroris ISIS di balik layar. AS mengaku memerangi kelompok ISIS hanya untuk mengelabui opini publik dunia.

Ayatullah Haeri Shirazi menandaskan bahwa AS memanfaatkan kelompok teroris ISIS dan Al Qaeda di Yaman untuk mencapai tujuan-tujuannya dan mendukung Mansour Hadi, Presiden buron negara itu.

“Poros muqawama di Yaman, Lebanon, Irak dan Suriah mendapat serangan serius dari kelompok Takrifi, Arab Saudi, AS dan rezim Zionis Israel,” tegasnya. 

Share on Google Plus

About Unknown

0 komentar:

Posting Komentar